SAP PENELITIAN TINDAKAN KELAS

SATUAN ACARA PERKULIAHAN (SAP)

A.     IDENTITAS MATA KULIAH
Mata Kuliah            : Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
Jumlah SKS           : 2 (dua) sks
Prasayarat             : Pengganti Skripsi
Jurusan/Prodi         : Tarbiyah/Pendidikan Bahasa Arab IAI Nurul Hakim Kediri Lobar
Semester               : VI (Enam)
Dosen                    : Weli Arjuna Wiwaha, M.Pd.I
Email                     : ibnshoba@yahoo.co.id                                                    


A.     DESKRIPSI MATA KULIAH
Mata kuliah ini pada dasarnya adalah pengganti skripsi, bagi mereka yang sudah menekuni dan terjun dalam bidang belajar-mengajar atau sudah menjadi guru, dan juga bagi mahasiswa yang tidak mengambil jalur skripsi. Dalam perkuliahan ini di bahas tentang metodologi penelitian tindakan kelas: konsep dasar penelitian tindakan, karakteristik penelitian tindakan, tujuan dan manfaat penelitian tindakan kelas, identifikasi dan formulasi masalah dalam penelitian tindakan, analisis dalam penelitian tindakan kelas, format usulan penelitian tindakan kelas, contoh implementasi penelitian tindakan kelas dalam pendidikan pendidikan agama islam.

B.      PENDEKATAN DALAM PEMBELAJARAN
Pelaksanaan proses belajar mengajar pada mata kuliah ini dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan konstruktivisme dengan menggunakan berbagai metode dan teknik pembelajaran. Metode dan teknik pembelajaran yang dipilih adalah metode dan teknik pembelajaran yang bersifat interaktif yang mengacu pada model pembelajaran kooperatif dan kontekstual. Pada proses pembelajaran, mahasiswa dituntut aktif dan kreatif untuk menemukan konsep keilmuan secara mandiri maupun secara kelompok. Oleh sebab itu, model learning from presentation akan digunakan sebagai model inti dalam pembelajaran yang didukung oleh model-model pembelajaran lain seperti model curah pendapat, inquiry, discovery dan kooperatif. Teknik diskusi, tanya jawab, ceramah akan digunakan untuk mencapai tujuan tertentu.

C.     MATERI PERKULIAHAN
1.       Konsep dan prinsip dasar serta tipologi dan Skope penelitian tindakan kelas
2.       Membuat, memetakan, dan merumuskan Permasalahan
3.       Model-model penelitian tindakan kelas
4.       Konsep kajian teoritis dan kajian kepustakaan
5.       Konsep  observasi dan dokumentasi dalam PTK
6.       Merancang hasil data penelitian tindakan kelas
7.       Membahas hasil data penelitian tindakan kelas

D.     RINCIAN PERTEMUAN
Pertemuan  l :  Rencana perkuliahan,  konsep dan prinsip dasar penelitian tindakan kelas
Pertemuan  2 : Tipologi dan Skope penelitian tindakan
Pertemuan  3 : Karakteristik, tujuan, dan manfaat penelitian tindakan kelas
Pertemuan  4 : Identifikasi masalah
Pertemuan  5 : Formulasi Masalah
Pertemuan  6 : Model-model penelitian tindakan kelas
Pertemuan  7 : Pengembangan desain penelitian tindakan kelas
Pertemuan  8 : UTS
Pertemuan  9 : Monitoring dalam penelitian tindakan kelas
Pertemuan 10: Teknik dan alat yang diperlukan dalam penelitian tindakan kelas
Pertemuan 11: Observasi dalam penelitian tindakan kelas
Pertemuan 12: Analisis dalam penelitian tindakan kelas
Pertemuan 13 : Format usulan penelitian tindakan kelas
Pertemuan 14 : Implementasi penelitian tindakan kelas
Pertemuan 15 : Implementasi penelitian tindakan kelas.
Pertemuan16 : UAS


A.     EVALUASI HASIL PEMBELAJARAN
Untuk mengukur tingkat ketercapaian kompetensi oleh mahasiswa dilakukan proses evaluasi dalam berbagai jenis dan bentuk. Jenis evaluasi yang digunakan dalam mata kuliah ini adalah: (1) Penulisan Makalah/Tugas/Penampilan (30%), (2) Ujian Tengah Semester (20%), dan (3) Ujian Akhir Semester (30%) dan kehadiran di kelas (20%). Bentuk evaluasi yang digunakan adalah Ujian Tulis, Penugasan.     

      
B.     DAFTAR RUJUKAN
Depdikbud. 1999.  Penelitian Tindakan.  Jakarta: Depdikbud, Ditjen Dikdasmen
Noffke S. E., Stevenson R. B., 1995.  Educational Action Research.  Newyork and London: Teachers College. Columbia University.
Hubbard R. S., Power. B. M., 1993.  The Art of Classroom Inquiry: A Handbook For Teacher-Researchers.  Porstmouth, New Hampshire:  Heinemann.
Suwandi, Sarwiji. 2013. Modul PLPG Penelitian Tindakan Kelas. Surakarta: Uiniversitas Sebelas Maret.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama